Burung Kecial Khas Lombok

//iklan
//iklan
Burung Kecial Atau Pleci Khas Lombok - Burung kecial Lombok atau sering disebut dengan burung pleci dalam bahasa indonesia nya ini banyak terdapat di kepulauan Nusa Tenggara Barat khusunya pulau Lombok dimana burung kecial ini dapat berkembang biak dengan baik, burung kecial ini berukuran kecil dengan paduan warna kuning dan hijau pada seluruh tubuhnya, burung ini memiliki nama latin Zosterops Chlors Maxi.
Burung Kecial Lombok
Burung kecial ini sering dijadikan burung peliharaan karna kemerduan suara dan kicauannya, karna hal itu burung ini banyak diburu untuk di perjual belikan dan suaranya sering di adu di kontes kontes burung kecial di Lombok.

Burung kecial ini mudah untuk dipelihara karna mudah perawatan dan pakannya, makanan dari burung kecial ini dapat berbeda beda tergantung dia di biasakan makan apa dari awal nya, biasanya buah pisang, buah apel ataupun pakan khusus yang dapat dibeli di toko makanan burung.

Burung kecial ini dapat mudah beradaptasi dengan lingkungan di sekitarnya, biasanya burung ini bertenggger di dahan pohon rindang secara beramai ramai khusunya pohon mangga,jambu dan pohon yang berbuah manis, jadi mudah untuk ditangkap menggunakan getah atau pancingan kandang.

Biasanya burung kecial ini dijual dengan kisaran Rp.100.000 di pasaran seekor jika sudah pandai berkicau, untuk burung yang belum terlalu bisa berkicau dijual dengan harga Rp.5000 - Rp.10.000 per ekor nya, cara untuk membuat burung ini pandai berkicau sangat lah gampang, berikut caranya :
  • Memberikan Pakan yang Tepat
  • Satukan Dalam 1 Kandang Dengan Kecial yang sudah Pandai Berkicau
  • Dengarkan Suara Kicauan Burung Kecial.Mp3
  • Taruh Kandang Di Pepohonan Agar Terlatih Mendengarkan Kicauan Burung Lain.
Cara Membedakan Jenis Kelamin Jantan pada burung ini yaitu :
  •  Pada Bagian Dahinya Warna Kuningnya Lebih Terang
  • Ekor nya berbentuk Ekor V
  • Suaranya Lebih Merdu Dan Keras
//iklan

0 Response to "Burung Kecial Khas Lombok"

Post a Comment

Selalu Tinggalkan Komentar untuk Kemajuan Blog ini :)